Bottas Pole, Mercedes Kunci Baris Depan F1 GP Meksiko
Mercedes secara mengejutkan mengungguli Red Bull pada sesi kualifikasi F1 GP Meksiko di Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez, lewat Valtteri Bottas yang mencatatkan laptime 1 menit 15,875 detik, menjadi satu-satunya laptime di bawah 1:16.
Keunggulan Mercedes atas Red Bull dipertegas oleh Lewis Hamilton, yang memastikan The Silver Arrows mengunci baris depan dengan selisih 0,145 detik dari rekan satu timnya.
Sementara itu, Red Bull yang diketahui memiliki masalah dengan spoiler belakang setelah mendominasi FP3, hanya mampu mengunci baris kedua dengan Max Verstappen berada di depan jagoan tuan rumah Sergio Perez.
Pierre Gasly melengkapi lima besar dengan performa gemilang lainnya untuk AlphaTauri. Pembalap Prancis itu berhasil mengungguli Carlos Sainz, Daniel Ricciardo, dan Charles Leclerc yang menempati P6 sampai P8.
Performa impresif juga ditampilkan Yuki Tsunoda, yang kembali menembus babak kualifikasi Q3. Namun rookie Jepang itu, bersama dengan Lando Norris, akan memulai balapan dari belakang grid setelah keduanya mengambil komponen Power Unit baru.
Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen menempati posisi ke-11 dan ke-12 kualifikasi, namun akan naik dua posisi menyusul penalti grid yang diperoleh Norris dan Tsunoda. Selain itu, Esteban Ocon dan George Russell juga akan mengambil penalti turun grid.
Alhasil, Antonio Giovinazzi (P14), Fernando Alonso (P16), Nicholas Latifi (P17), seta duo Haas F1, Mick Schumacher (P18) dan Nikita Mazepin (P19) akan mendapatkan peningkatan grid.
Di luar nama tersebut, Lance Stroll juga harus memulai balpan dari baris belakang setelah mengalami kecelakaan pada babak kualifikasi Q1, selain juga mengambil komponen unit tenaga baru untuk akhir pekan ini.
Hasil lengkap kualifikasi F1 GP Meksiko bisa dilihat di sini