F1 GP Azerbaijan: Piastri Menang, McLaren Rebut Puncak Konstruktor

Oscar Piastri memenangi F1 GP Azerbaijan yang berakhir lebih awal setelah insiden antara Sergio Perez dan Carlos Sainz.

Oscar Piastri
Oscar Piastri

Oscar Piastri dengan gemilang meraih kemenangan keduanya musim ini pada F1 GP Azerbaijan, yang berakhir setelah tabrakan dramatis antara Sergio Perez dan Carlos Sainz.

Piastri mengungguli Leclerc, yang mengendalikan fase awal balapan sampai akhirnya pembalap McLaren itu melakukan manuver luar biasa di sisi dalam Tikungan 1 pada Lap 20.

Kedua pembalap tidak terpisahkan dan terus bertarung untuk kemenangan, namun pertahanan Piastri yang mengesankan menjaga Leclerc - yang meraih pole keempat beruntun di  Baku - di posisi kedua dan menggagalkan harapan kemenangan pertamanya di pesisir Laut Kaspia.

Kemenangan Piastri terjadi pada akhir pekan di mana McLaren secara terbuka bahwa mereka akan lebih memprioritaskan Lando Norris yang tengah bertarung untuk gelar. Namun, situasi ini tidak berlaku selama balapan 51 lap karena Norris memulai dari posisi ke-15.

Terjadi drama di lap kedua terakhir saat Sainz dan Perez saling serang saat memperebutkan posisi terakhir di podium di belakang Leclerc.

Perez menabrak mobil Ferrari milik Sainz saat melaju ke Tikungan 4, menyebabkan kedua mobil menabrak pembatas di bagian dalam dan mengeluarkan Virtual Safety Car yang praktis mengakhiri balapan.

George Russell dari Mercedes mengambil keuntungan penuh untuk melengkapi podium di posisi ketiga, di depan Lando Norris, yang melakukan comeback mengesankan saat ia melesat meraih poin dan menyalip rival utama dalam perebutan gelar, Verstappen tiga putaran menjelang akhir untuk memperkecil keunggulan pembalap Belanda itu dalam kejuaraan menjadi 61 poin.

Di belakang Verstappen yang frustrasi datang Fernando Alonso dari Aston Martin, Alex Albon dan Franco Colapinto memastikan finis poin ganda untuk Williams di posisi ketujuh dan kedelapan.

Juara dunia tujuh kali Lewis Hamilton, yang memulai dari pitlane, dan sesama warga Inggris Oliver Bearman mengklaim poin terakhir yang ditawarkan di posisi kesembilan dan kesepuluh untuk Mercedes dan Haas.

Dengan hasil ini, McLaren kini unggul 20 poin dari Red Bull dalam kejuaraan konstruktor.

2024 F1 Azerbaijan Grand Prix - Race Results
PosDriverNat.TeamTime
1Oscar PiastriAUSMcLaren F1 Team51 Laps
2Charles LeclercMONScuderia Ferrari10.910s
3George RussellGBRMercedes AMG Petronas F1 Team31.328s
4Lando NorrisGBRMcLaren F1 Team36.143s
5Max VerstappenNEDOracle Red Bull Racing77.098s
6Fernando AlonsoESPAston Martin Aramco F1 Team85.468s
7Alex AlbonTHAWilliams Racing87.396s
8Franco ColapintoARGWilliams Racing89.541s
9Lewis HamiltonGBRMercedes AMG Petronas F1 Team92.401s
10Oliver BearmanDENMoneyGram Haas F1 Team93.127s
11Nico HulkenbergGERMoneyGram Haas F1 Team93.465s
12Pierre GaslyFRABWT Alpine F1 Team117.189s
13Daniel RicciardoAUSVisa Cash App RB F1 Team146.907s
14Zhou GuanyuCHNStake F1 Team Kick Sauber148.841s
15Esteban OconFRABWT Alpine F1 Team1 Lap
16Valtteri BottasFINStake F1 Team Kick Sauber1 Lap
 Carlos SainzESPScuderia FerrariDNF
 Sergio PerezMEXOracle Red Bull RacingDNF
 Lance StrollCANAston Martin Aramco F1 TeamDNF
 Yuki TsunodaJPNVisa Cash App RB F1 TeamDNF

Read More