Petunjuk Menarik dari Ducati Soal GP25 Kelima untuk Marquez
Apakah Ducati akan membiarkan Marc Marquez di Gresini, tapi dengan motor pabrikan?
Kehadiran Ducati GP25 kelima tahun depan dapat memecahkan masa depan Marc Marquez, dan teka-teki pebalap pabrikan.
Saat ini Ducati memberikan dua motor spek pabrikan ke Pramac, selain dua untuk tim pabrikan mereka, dan sepertinya tidak akan berubah musim depan.
Tapi Marquez memperingatkan bahwa Pramac "bukanlah opsi" untuknya, jika Ducati lebih memilih Jorge Martin untuk naik ke tim pabrikan di 2025.
Pada akhir pekan MotoGP Italia di Mugello, Sporting Director Ducati Mauro Grassilli ditanya tentang kehadiran GP25 kelima tahun depan untuk memenuhi tuntutan pebalap bintang mereka.
“Kami ingin konsentrasi di akhir pekan ini, kami tidak tahu ini,” jawabnya lebih dulu. “Sejujurnya, kami belum tahu.
Jadi, apakah Ducati sudah pasti mengesampingkan tambahan motor dengan spesifikasi pabrikan?
“Saat ini, opsi semacam ini belum ada dalam perundingan,” kata Grassilli.
Saat ini, apakah ini berarti Ducati terbuka untuk mengubah rencana mereka?
Marquez dari Gresini dan Martin dari Pramac sama-sama berharap untuk mengenakan seragam merah menggantikan Enea Bastianini pada tahun 2025.
Media Italia memberitakan, menjelang putaran Mugello, Ducati berencana mempromosikan Martin, dan memberi Marquez motor spek pabrikan di Pramac.
Marquez bereaksi atas anggapan tersebut dengan mengesampingkan kemungkinan pindha ke Pramac.
Ducati belum berencana mengonfirmasi line-up pembalap MotoGP 2025 mereka akhir pekan ini - mungkin kini mereka membutuhkan waktu tambahan untuk memikirkan kembali.
Setelah tampil menjanjikan dengan menjadi pembalap GP23 terbaik sejauh musim ini, Marquez menginginkan perlakuan yang sama dengan bintang Ducati Pecco Bagnaia tahun depan.
Memberi Marquez GP25 kelima untuk tetap berada di Gresini mungkin akan menyelesaikan masalah Ducati.