Pertarungan Bastianini vs Marc Marquez Diprediksi Tetap Sengit
Hanya dipisahkan dua poin, Enea Bastianini dan Marc Marquez terlibat pertarungan sengit untuk tempat terakhir di tiga besar kejuaraan dunia 2024.
Saat dua protagonis gelar - pemimpin klasemen Jorge Martin dan juara bertahan Francesco Bagnaia - dipisahkan 10 poin, pertarungan untuk posisi ketiga bahkan lebih ketat.
Enea Bastianini hanya unggul dua poin dari calon penggantinya di pabrikan Ducati tahun 2025, Marc Marquez, jelang putaran Phillip Island akhir pekan ini.
Bastianini dan Marquez - yang menunggangi GP23 berusia satu tahun ini - masing-masing telah meraih dua kemenangan Grand Prix musim ini.
Berbeda dari Martin dan Bagnaia yang belum bertarung lansung, Bastianini dan Marquez telah bertarung beberapa kali musim ini, termasuk di putaran Jepang sebelumnya.
Bastianini berhasil mengungguli Marquez di Motegi Sprint sebelum juara dunia delapan kali itu membalikkan keadaan, mengalahkan 'The Beast' ke posisi ketiga dengan selisih setengah detik di Grand Prix.
“Tentang pertarungan antara Enea dan Marc, saya pikir akan berlangsung adil seperti biasanya, seperti yang kita lihat di Jepang,” kata Bagnaia.
"Saya pikir pertarungan antara Enea dan Marc cukup sengit setiap saat. Kita melihatnya di Mugello, di Assen, [di Mandalika], terakhir kali di Jepang...
“Jadi menurut saya ini akan menjadi pertarungan hebat antara mereka dan saya rasa mereka juga cukup kuat untuk bertarung dengan kami di sini, juga Thailand dan Malaysia karena potensi mereka sangat mirip dan dekat dengan kami.
“Saya pikir pertarungan mereka akan sepadan dengan pertarungan kami [untuk meraih gelar].”
Sementara itu, saat ditanya pada hari Kamis apakah dia setuju dengan prediksi Martin bahwa perburuan gelar adalah 50-50 antara dia dan Pecco, Marquez menjawab:
"Saya akan mengatakan 55-45. Martin saat ini memiliki keunggulan sepuluh poin. Jadi dia memulai empat balapan terakhir ini dengan sedikit keunggulan.
“Tapi pada akhirnya, mereka sangat setara, keduanya punya level yang sama.”
Dengan terpilihnya Marquez untuk bergabung dengan Bagnaia di Ducati Lenovo musim depan, Bastianini beralih ke Tech3 KTM.