Apple akan Menggarap Film Bertema F1, Dibintangi Brad Pitt
Menurut sebuah laporan dari Deadline , raksasa teknologi Apple sedang dalam negosiasi eksklusif untuk film bertema F1, mengalahkan saingan seperti Paramount, MGM, Sony, Universal, Disney, Netflix dan Amazon dalam perang penawaran.
Nantinya, film tersebut akan dibintangi pemenang Academy Award dua kali, Brad Pitt, yang memerankan seorang pembalap yang kembali dari pensiunnya untuk membimbing seorang pembalap muda, dan mencoba untuk kembali meraih kejayaan di trek Formula 1.
Deadline melaporkan paket film ini akan dihargai sekitar $130-$140m sebelum kompensasi.
Sutradara Top Gun: Maverick dan Tron: Legacy Joseph Kosinski diyakini akan memimpin proyek tersebut. Produser Top Gun Jerry Bruckheimer, yang juga ikut memproduseri film bertema NASCAR Days of Thunder yang dibintangi Tom Cruise, dikatakan akan memproduksi bersama perusahaan Plan B Entertainment milik Pitt.
Lewis Hamilton juga dikaitkan dengan proyek tersebut. Juara dunia F1 tujuh kali sebelumnya telah memainkan peran cameo dalam franchise Cars serta Zoolander 2 .
Dalam sebuah wawancara dengan ESPN pada tahun 2019, Hamilton mengakui bahwa dia menyimpan ambisi untuk terlibat dalam blockbuster Hollywood, setelah mengungkapkan bahwa dia harus menolak peran dalam sekuel Top Gun yang tertunda karena jadwal F1-nya yang sibuk.
"Saya tidak tahu apakah saya akan pandai berakting," kata Hamilton saat itu. "Saya tidak tahu apakah saya akan menjadi pandai dalam film, tetapi saya akan mencobanya. Anda melihat banyak orang yang melakukannya dan mereka tidak terlalu bagus ... dan saya tahu betapa sulitnya itu untuk keahlian apa pun, karena saya membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk menguasai apa yang saya lakukan.
“Saya tahu dalam segala hal, apa pun itu, untuk menguasai sebuah keahlian membutuhkan banyak waktu dan usaha. Tetapi karena saya telah mengalaminya di Formula 1, saya memahami itu dan menghargai itu.
"Jadi saya tahu jika saya membuat film, saya harus melakukan begitu banyak pekerjaan dan memiliki begitu banyak hal untuk dikuasai. Saya tidak tahu apakah saya akan punya waktu untuk itu karena hal-hal fesyen juga akan memakan banyak waktuku."
Ini bukanlah kali pertama F1 diangkat ke layar lebar, sebelumnya ada mega-hit Rush (2013) karya Ron Howard, yang menceritakan rivalitas antara James Hunt dan Niki Lauda dari musim 1976, yang masing-masing diperankan oleh Chris Hemswort dan Daniel Bruhl.