FIM Junior Moto3 World Championship Ganti Nama Menjadi JuniorGP
FIM Junior Moto3 World Championship, yang menjadi langkah awal bagi 80% pebalap Grand Prix saat ini, mengganti namanya menjadi 'FIM JuniorGP World Championship' untuk tahun 2022.
Memasuki tahun ke-25, kejuaraan yang berbasis di Spanyol itu sebelumnya bernama CEV Moto3, kemudian mendapatkan status FIM dan menjadi Junior World Championship Moto3 mulai 2015.
Seperti di kejuaraan Grand Prix yang dinamai MotoGP, Moto2, dan Moto3, nama JuniorGP yang baru juga akan berlaku untuk acara CEV secara keseluruhan, meliputi European Talent Cup, Moto2 European Championship, dan Superstock.
Sebagai salah satu jalur untuk para pembalap menuju Grand Prix, CEV melahirkan juara dunia MotoGP seperti Marc Marquez, Joan Mir, dan Fabio Quartararo.
Daftar lengkap para juara sejak beralih dari mesin 125cc ke Moto3 pada 2012 adalah sebagai berikut:
Alex Marquez (2012), Quartararo (2013, 2014), Nicolo Bulega (2015), Lorenzo Dalla Porta (2016), Dennis Foggia (2017), Raul Fernandez (2018), Jeremy Alcoba (2019), Izan Guevara (2020) dan Daniel Holgado (2021).
Mulai tahun 2015, pemenang Kejuaraan Dunia CEV/Junior Moto3 telah diberikan dispensasi khusus untuk memasuki kelas Moto3 Grand Prix dari usia 15 tahun, bukan 16 tahun.
Keuntungan itu, yang juga ada untuk pemenang Red Bull Rookies Cup, akan berlanjut setelah tahun 2023 ketika batas usia Grand Prix dinaikkan menjadi 18, dengan pemenang JuniorGP/Rookies Cup diizinkan untuk bergabung pada usia 17 tahun.