RB Kesal dengan Taktik "Tidak Sportif" Magnussen

RB tidak terkesan dengan taktik pembalap Haas Kevin Magnussen di F1 Grand Prix Arab Saudi yang dianggapnya "tidak sportif".

Kevin Magnussen (DEN) Haas VF-24. Formula 1 World Championship, Rd 2, Saudi Arabian Grand Prix, Jeddah, Saudi Arabia, Race
Kevin Magnussen (DEN) Haas VF-24. Formula 1 World Championship, Rd 2, Saudi Arabian Grand Prix…

RB menuduh pembalap Haas Kevin Magnussen melakukan taktik "tidak sportif" pada balapan F1 GP Saudi Arabia.

Magnussen dihukum penalti 20 detik setelah terlibat kontak dengan Alex Albon dan kemudian mengambil keuntungan dengan menyalip Yuki Tsunoda di luar trek.

Penalti ganda yang didapat Mangnussen menghancurkan balapannya sendiri, tapi dia sukses menghambat rivalnya untuk membantu rekan satu timnya Nico Hulkenberg mencetak poin dengan finis ke-10.

Tak ayal taktik pembalap Denmark itu membuat berang RB, yang meyakini itu telah mengorbankan finis 10 besar untuk Tsunoda.

“Yuki berjuang untuk mencapai finis P10,” kata Team Principal Laurent Mekies.

“Dia kemudian dilewati oleh Magnussen, yang memotong trek untuk melakukannya dan kemudian menghambat seluruh kelompok untuk membiarkan rekan setimnya membuka celah untuk masuk pit di depan kami semua.

“Itu membuat hukuman yang dijatuhkan pada Magnussen menjadi tidak berarti, karena itu menghancurkan balapan Yuki.”

Direktur Balapan baru RB Alan Permane juga ingin berbicara kepada FIA soal masalah ini.

“Magnussen keluar trek dengan sengaja menempatkan dirinya di depan Yuki dan kemudian menghambatnya hingga dua detik per lap, yang memungkinkan Hulkenberg, yang belum berhenti, membuat celah dan tentu saja pit di depan semua orang,” katanya.

“Bagi saya, hal itu tampaknya tidak benar dan merupakan definisi dari perilaku tidak sportif. Saya yakin kami dan tim lain akan membicarakannya dengan FIA untuk balapan mendatang.”

Sementara itu, Team Principal Haas Ayao Komatsu memuji pekerjaan yang dilakukan Magnussen untuk tim Amerika, menggambarkannya sebagai “kerja tim yang hebat”.

“Hari ini adalah upaya tim yang luar biasa dan saya sangat senang karena kerja sama tim yang hebat,” ujarnya.

“Kami bertarung untuk P10 – satu poin – tetapi melawan delapan pembalap lainnya, jadi semuanya harus sempurna untuk memanfaatkan peluang tersebut.

“Hari ini, Kevin mendapat dua penalti, tapi begitu kami menyadari bahwa dia sudah keluar dari persaingan poin, kami membuat keputusan yang bagus dan Kev mengemudi dengan luar biasa untuk menahan orang-orang itu sambil menetapkan target waktu putaran, dan Nico mengemudi dengan sempurna. Itu adalah upaya tim yang sangat besar, selamat untuk semuanya.”

Read More