Lima Kandidat Pengganti Bezzecchi di VR46 Ducati

Kepergian Marco Bezzecchi telah membuka pintu bagi seseorang untuk berseragam VR46 Ducati tahun depan.

Marco Bezzecchi, MotoGP race, Spanish MotoGP, 28 April
Marco Bezzecchi, MotoGP race, Spanish MotoGP, 28 April

Marco Bezzecchi resmi bergabung dengan Aprilia untuk musim MotoGP 2025, di mana ia akan berpasangan dengan Jorge Martin.

Kepindahan Bezzecchi dari tim Pertamina Enduro VR46 membuat Aprilia kembali melemahkan Ducati dengan merekrut pembalap muda potensial mereka untuk menggantikan Aleix Espargaro dan Maverick Vinales.

Dengan Bezzecchi telah mencapai tujuannya menjadi pembalap pabrikan MotoGP, itu membuka pintu bagi pembalap lain untuk berseragam VR46, dan bukan tidak mungkin mendapatkan pasokan motor pabrikan Ducati musim depan.

Lantas, siapa saja yang bisa menggantikan Bezzecchi?

Franco Morbidelli

Dengan masa depan Pramac yang belum diputuskan, Morbidelli adalah pilihan yang jelas untuk pindah karena VR46 akan tanpa pembalap akademi mereka jika Morbido tidak ditarik ke tim.

Jika Pramac tetap bersama Ducati, pindah ke VR46 akan menjadi semacam 'downgrade' karena Morbidelli akan memiliki motor berusia satu tahun, bukan motor spesifikasi terbaru.

Namun, menolak tim milik Valentino Rossi adalah sesuatu yang sulit dilakukan oleh banyak pembalap, khususnya jika mereka adalah bagian dari akademi VR46.

Celestino Vietti

Celestino Vietti
Celestino Vietti

Meski performanya tidak cukup konsisten untuk promosi MotoGP, Vietti masih tetap menjadi pilihan yang menarik.

Pada harinya, pembalap Italia itu bisa menunjukkan dirinya bisa menang di Moto2 dan memiliki kemampuan untuk bersaing di MotoGP.

Vietti baru berusia 22 tahun, yang berarti masa depan di MotoGP masih terbuka lebar meski tidak menjadi penantang gelar di Moto2 musim ini.

Seperti Morbidelli, Vietti adalah bagian dari akademi VR46. Dan mengganti Bezzecchi dengan sesama pembalap akademi adalah opsi ideal bagi tim.

Fermin Aldeguer

Seperti Morbidelli, opsi yang dimiliki Aldeguer akan terpengaruh oleh apa yang terjadi dengan Pramac.

Pembalap muda Spanyol itu memiliki kontrak dengan Ducati hingga akhir tahun 2026, dengan opsi tambahan dua tahun terikat di atasnya.

Itu berarti Ducati dapat menempatkan Aldeguer di mana pun mereka suka, namun Pramac akan menjadi pilihan paling masuk akal.

Tapi jika Pramac akhirnya pindah ke Yamaha, hal itu bisa membuka pintu bagi tim Rossi untuk mengambil Aldeguer.

Jack Miller

Jack Miller KTM
Jack Miller KTM

Jack Miller akan meninggalkan KTM pada akhir musim ini setelah dia dan Augusto Fernandez kehilangan kursinya dari Vinales dan Enea Bastianini.

Tampaknya mustahil untuk kembali ke Honda, yang berarti Ducati telah menjadi favorit untuk merekrut pembalap Australia itu.

Laporan di Italia menunjukkan bahwa Gresini akan menjadi tujuan Miller selanjutnya, tetapi dengan Bezzecchi yang secara resmi pindah ke Aprilia, VR46 mungkin akan mencoba melakukan hal yang terlambat.

Miller telah meraih banyak kesuksesan di atas motor Ducati, dan meskipun tim Rossi secara tradisional lebih memilih merekrut talenta muda, memiliki seseorang yang memiliki pengalaman seperti Miller bukanlah langkah yang buruk.

Raul Fernandez

Pembalap yang cocok dengan usia muda dan akhirnya mulai menunjukkan performa terbaiknya di MotoGP adalah Raul Fernandez.

Jika Fernandez kehilangan kursinya di Trackhouse Racing, pilihan yang tersedia baginya akan sangat terbatas.

Salah satunya adalah tim VR46, yang telah menunjukkan bersama Fabio Di Giannantonio bahwa merekrut seseorang di luar akademi VR46 adalah sesuatu yang akan mereka lakukan jika bakat dan hasil sesuai dengan aspirasi mereka.

Read More