Horner Disarankan Mundur agar Verstappen Tidak ke Mercedes
Mantan pembalap F1 Johnny Herbert menyarankan Christian Horner untuk mundur agar Max Verstappen tidak pindah ke Mercedes.
Sejak awal Februari, Christian Horner menjadi sorotan utama setelah dugaan perilaku tidak pantas dijatuhkan oleh kolega wanitanya di Red bull.
Jelang pembuka musim Grand Prix Bahrain, Horner dibebaskan dari segala kesalahan setelah penyelidikan independen, yang tampaknya mengakhiri saga tersebut.
Tapi bola liar kembali bergulir saat beredarnya e-mail yang diduga berisi bukti pelanggaran yang dilakukan Horner kurang dari satu hari setelah keputusan diambil.
Hal ini memicu perpecahan di dalam internal Red Bull, dengan Jos Verstappen meminta Horner meninggalkan posisinya karena berisiko memecah belah tim, sementara posisi Helmut Marko juga tengah disorot.
Beredar rumor bahwa Marko akan diskors di Arab Saudi, yang menimbulkan reaksi keras dari Verstappen yang menegaskan jika Marko pergi, ia juga akan melakukan hal yang sama.
Herbert sekarang yakin bahwa Red Bull bisa mendorong Verstappen “keluar dari tim” sebagai akibat dari situasi yang sedang berlangsung.
“Ini bukan hal yang baik bagi F1 dengan segala sesuatunya yang terjadi dan cuaca yang sangat panas,” katanya kepada The Sun.
“Hal tersebut tidak membantu situasi bagi Red Bull yang memiliki pembalap terbaik di dunia saat ini.
“Dan mereka sangat dekat untuk menyingkirkan [Max Verstappen] dari tim, saya dengar mereka semakin dekat dengan kesepakatan dengan Mercedes. Sepertinya hal yang bodoh untuk dilakukan, aset terbesar mereka bukanlah pertunjukan Christian Horner.”
“Akan sangat gila jika Max pergi karena situasi ini. Jos mengatakan hal ini akan sangat merusak dan menghancurkannya dan menurut saya hal ini sudah berlangsung terlalu lama. Dalam beberapa hal, Christian harus benar-benar memikirkannya dan mundur.”
Konflik ini tidak mempengaruhi performa Red Bull di trek, mereka mendominasi dua putaran awal dengan finis 1-2 di Bahrain dan Arab Saudi.