Bruno Famin Tinggalkan Posisi Team Principal Alpine

Bruno Famin meninggalkan posisinya sebagai Team Principal Alpine F1, pindah ke posisi lainnya di Grup Renault.

Pierre Gasly (FRA) Alpine F1 Team A524 leaves the pits. Formula 1 World Championship, Rd 14, Belgian Grand Prix, Spa
Pierre Gasly (FRA) Alpine F1 Team A524 leaves the pits. Formula 1 World…

Bruno Famin telah mengumumkan kepergiannya sebagai kepala tim Alpine.

Pernyataan dari tim menegaskan: “Tim F1 BWT Alpine dapat mengonfirmasi bahwa Bruno Famin akan menjauh dari perannya saat ini sebagai Team Principal divisi F1 pada akhir Agustus.

“Bruno akan bertanggung jawab atas semua aktivitas Motorsport Grup Renault lainnya di Viry-Chatillon.

“Kepala Tim baru akan diumumkan pada waktunya.”

Pendiri Hitech GP Oliver Oakes telah dikaitkan dengan peran tersebut, dilaporkan oleh Motorsport.

Itu adalah perubahan terbaru dari struktur organisasi Alpine yang berbasis di Enstone.

Tepat satu tahun yang lalu, mereka berpisah dengan Team Principal Otmar Szafnauer, dengan Famin ditunjuk sebagai pengganti.

Tidak hanya Otmar, CEO Lauren Rossi, Direktur Olahraga Alan Permane, dan Chief Technical Officer Pat Fry juga pergi dari Enstone.

Baru-baru ini, mereka menyambut Flavio Briatore kembali ke F1, dan skuat Enstone khususnya, sebagai penasihat.

Perubahan status di Enstone

Famin mengakui di Grand Prix Belgia, yang dihadiri langsung oleh Crash.net, bahwa Alpine sedang dalam pembicaraan untuk memakai Power Unit baru mulai tahun 2026 dan seterusnya.

Keputusan itu akan mewakili perubahan besar dalam strategi tim Enstone - dari produsen menjadi tim pelanggan.

Sejauh ini, Alpine telah dikaitkan untuk memakai mesin Mercedes.

"Itu adalah proyek transformasi," jelas Famin di Spa. "Proyek yang ditampilkan pada awal pekan ke perwakilan staf di Viry adalah untuk mengalokasikan kembali sumber daya satu sisi ke yang lainnya. 

"Satu sisi adalah pengembangan Power Unit Formula 1, yang sudah dibuat di Viry, untuk mendedikasikan sumber daya dan keterampilan tersebut untuk mengembangkan teknologi baru untuk proyek baru merek [Renault].

“Salah satu konsekuensi dari proyek ini, jika diterima, adalah tim F1 Alpine akan memberi Power Unit dibandingkan mengembangkan Power Unitnya sendiri.

“Kemudian kami memiliki lebih banyak sumber daya untuk mengembangkan merk, dan Power Unit berbeda untuk tim Formula 1."

Famin menambahkan: "Kami sedang berbicara dengan pabrikan PU berbeda. Belum ada yang dilakukan karena ini adalah sebuah proyek, kami harus mengikuti peraturan di Prancis, serikat pekerja, kami memiliki proses sosial, sangat ketat untuk diikuti.

“Tapi saat ini kami berbicara dengan beberapa pabrikan PU tapi kami tidak bisa menandatangani apapun sampai proses ini berakhir."

Bos Mercedes Toto Wolff mengatakan di Silverstone: "Ini adalah situasi rumit karena kami menyukai gagasan mengganti Aston Martin dengan tim lain, karena pembelajaran yang Anda lakukan.

"Kami didirikan sebagai organisasi yang beranggapan lebih banyak Power Unit, lebih baik, dalam hal akselerasi beberapa pengembangan atau reabilitas.

"Itu tidak lebih dari sekadar pertukaran pendapat atau diskusi penjajakan. Alpine [harus] membuat keputusan. Apakah mereka ingin terus dengan program mesin F1 mereka atau tidak?

"Dan baru setelah mereka mengambil keputusan strategis tersebut, kami bisa terjun ke kesepakatan kami. Tapi kami berpikiran terbuka, itu yang kami katakan kepada mereka."

Read More