Sidepod Baru Bukanlah Perubahan Utama Mercedes W14
Setelah bertahan dengan konsep 'zeropod' pada versi awal mobil 2023 - W14 - Mercedes mengubah filosofi tersebut untuk desain sidepod baru yang lebih konvensional pada Grand Prix Monaco bulan lalu.
Kebetulan atau tidak, The Silver Arrows langsung menikmati peningkatan daya saing sejak perubahan drastis tersebut. Namun, Allison menegaskan bentuk sidepod baru mereka tidak sekrusial itu.
"Sama sekali tidak," kata Allison kepada Auto Motor und Sport Jerman ketika ditanya apakah perubahan itu ada di balik peningkatan performa mereka.
“Semua yang kami ubah pada mobil bisa kami lakukan dengan sidepod lama. Tidak ada rahasia tentang itu. Kami tidak menunda apa pun.
“Bentuk sidepods, atau lebih baik engine cover, tidak ada hubungannya dengan apa yang kami lakukan dengan bagian bawah bodi mobil atau gardan depan.
“Meskipun geometri sidepod menjelaskan kesuksesan Red Bull, sidepod lama kami bukanlah penyebab masalah kami.
“Anda tidak akan lagi berbicara tentang sidepod. Bentuk lama hanya akan menjadi kenangan yang jauh.”
Banyaknya perubahan telah membuat beberapa orang melabeli Mercedes W14 yang ditingkatkan sebagai mobil 'B-spec', tetapi Allison tidak berbagi pandangan itu.
"Kami terus membangun kembali mobil," jelasnya. “Saya tidak tahu kapan dibenarkan untuk meletakkan huruf alfabet di belakang jenis mobil.
“[Langkah pengembangan tampak lebih besar dari biasanya], tetapi para engineer tidak berpikir dalam kategori tersebut. Kami hanya berusaha membuat mobil lebih baik, dalam batas yang memungkinkan.
“Perubahan besar pada monocoque tidak mungkin dilakukan, dan kecil kemungkinannya kami akan mengubah pivot point suspensi belakang. Mereka terlalu kaku.
Bos Mercedes Toto Wolff telah mengonfirmasi bahwa tim sedang merencanakan peningkatan lebih lanjut, yang pertama akan tiba di Grand Prix Inggris minggu depan di Silverstone.