Tes F1 Bahrain: Hasil Akhir Hari Pertama

Hasil akhir hari pertama tes F1 Bahrain di Sirkuit Internasional Bahrain.

Max Verstappen (NLD) Red Bull Racing RB20. Formula 1 Testing, Sakhir, Bahrain, Day One.- www.xpbimages.com, EMail:
Max Verstappen (NLD) Red Bull Racing RB20. Formula 1 Testing, Sakhir,…

Juara dunia tiga kali Max Verstappen memimpin hari pertama tes F1 Bahrain

Setelah libur musim dingin yang lama, keseluruhan 10 tim kembali berbagi trek untuk pertama kalinya tahun ini di Sirkuit Internasional Bahrain.

Tim dan pembalap memiliki tiga hari pengujian untuk memaksimalkan persiapan mereka jelang musim baru, yang akan dimulai di Bahrain pada 2 Maret.

Sesi Pagi

Setelah dua jam berlalu, Verstappen memuncaki timesheets dengan laptime 1 menit 33,065 detik, unggul 0,3 detik dari patokan sebelumnya milik Fernando Alonso.

Tak butuh waktu lama, Verstappen menemukan peningkatan 0,5 detik dan menunrunkan laptime terbaiknya jadi 1 menit 32,548 detik.

Tentu saja, ini masih terlalu dini mengingat waktu yang dibukukan pembalap Belanda itu masih dua detik lebih lambat dari laptime saat meraih pole tahun lalu.

Verstappen menyelesaikan total 66 lap dengan RB20 dalam sesi pagi yang mulus untuk tim.

Charles Leclerc berada di posisi kedua, terpaut hampir 0,7 detik dari waktu patokan Verstappen.

Charles Leclerc (MON) Ferrari SF-24. Formula 1 Testing, Sakhir, Bahrain, Day One.- www.xpbimages.com, EMail:
Charles Leclerc (MON) Ferrari SF-24. Formula 1 Testing, Sakhir, Bahrain,…

Pembalap Monaco itu menyelesaikan 64 lap dan akan bergantian dengan rekan satu timnya Carlos Sainz untuk sesi sore.

Alonso melengkapi tiga besar untuk Aston Martin, terpaut 0,837 detik dari Verstappen.

Setelah pagi yang lambat, Oscar Piastri menyelesaikan total 56 putaran dengan mencatat waktu terbaik keempat, terpaut 1,1 detik dari Verstappen.

Yuki Tsunoda tercepat kelima untuk Visa Cash App RB, di depan George Russell dan Valtteri Bottas.

Alex Albon berada di posisi kedelapan, tapi sesinya berakhir lebih awal setelah masalah bahan bakar memaksanya berhenti di trek.

Esteban Ocon ada di posisi kesembilan, dan tampak kesulitan mengendalikan A524 setelah melebar ke gravel di Tikungan 4 pada dua kesempatan.

Kevin Magnussen jadi pembalap paling lambat pada sesi pagi, terpaut 3,1 detik dari Verstappen.

Tes F1 Bahrain - Laptime Sesi Pagi

PosPembalapNATTimLaptimeLap
1Max VerstappenNEDOracle Red Bull Racing1m32.548s66
2Charles LeclercMONScuderia Ferrari1m33.247s64
3Fernando AlonsoESPAston Martin Aramco F1 Team1m33.385s77
4Oscar PiastriAUSMcLaren F1 Team1m33.658s57
5Yuki TsunodaJPNVisa Cash App RB F1 Team1m34.136s64
6George RussellGBRMercedes AMG Petronas F1 Team1m34.230s48
7Valtteri BottasFINStake F1 Team Kick Sauber1m34.431s68
8Alex AlbonTHAWilliams Racing1m34.587s40
9Esteban OconFRABWT Alpine F1 Team1m34.677s60
10Kevin MagnussenDENMoneyGram Haas F1 Team1m35.692s66

Sesi Sore

Verstappen mempertontonkan kecepatan yang tidak dominan untuk mengambil kendali pada hari pembukaan tes pramusim F1 di Bahrain.

Juara bertahan, yang kini mengejar gelar keempatnya tahun ini, finis dengan nyaman dengan keunggulan satu detik di depan Lando Norris dari McLaren.

Meskipun laptime dalam tes harus selalu dilihat dengan hati-hati mengingat banyaknya variabel dan hal yang tidak diketahui, Verstappen memberikan penanda yang mengesankan dengan RB20 yang radikal.

RB20 mencuri perhatian saat muncul Bahrain setelah Red Bull melakukan evolusi drastis dari penantang dominan mereka pada tahun 2023.

Verstappen belum terlihat menyatu dengan RB20, tapi tampaknya berhasil mengatasi beberapa masalah handling awal seiring berjalannya waktu, menetapkan patokannya dengan ban C3 pada jam-jam terakhir saat trek berada dalam kondisi terbaiknya.

Carlos Sainz, memasuki musim F1 terakhirnya bersama Ferrari, menjadi yang tercepat ketiga, di depan Daniel Ricciardo, yang menarik perhatian skuad RB yang baru berganti nama.

George Russell (GBR) Mercedes AMG F1 W15 sends sparks flying. Formula 1 Testing, Sakhir, Bahrain, Day One. -
George Russell (GBR) Mercedes AMG F1 W15 sends sparks flying. Formula 1…

Pierre Gasly berada di urutan kelima untuk Alpine, di depan Lance Stroll dari Aston Martin duet pembalap pagi - Charles Leclerc (Ferrari) dan Oscar Piastri (McLaren). Zhou Guanyu melengkapi 10 besar dengan Sauber-nya.

Tidak ada bendera merah dikibarkan sepanjang hari pertama, dengan momen paling dramatis terjadi saat Logan Sargeant ketika pebalap Williams itu mengalami putaran besar di Tikungan 9.

Pembalap Amerika itu kemudian mengalami dugaan masalah driveshaft yang membuatnya absen sepanjang sore.

Itu terbukti menjadi hari pertama yang sulit bagi Williams, dengan Alex Albon berhenti karena masalah pompa bahan bakar di pagi hari.

George Russell menjadi yang tercepat ke-12 dengan Mercedes W15 yang telah direvisi secara besar-besaran, hampir tiga detik lebih lambat dari kecepatan Verstappen yang menjadi berita utama.

Rekan setimnya di Mercedes, Lewis Hamilton, dan Sergio Perez dari Red Bull, adalah dua pembalap yang tidak beraksi pada hari pertama tes.

Keduanya akan berada di belakang kemudi mobil baru masing-masing selama sehari penuh berjalan pada hari Kamis, bergantian dengan Verstappen dan Russell.

Tes F1 Bahrain - Hasil Hari Pertama

PosPembalapNATTimLaptimeLap
1Max VerstappenNEDOracle Red Bull Racing1m31.344s142
2Lando NorrisGBRMcLaren F1 Team1m32.484s72
3Carlos SainzESPScuderia Ferrari1m32.584s69
4Daniel RicciardoAUSVisa Cash App RB F1 Team1m32.599s51
5Pierre GaslyFRABWT Alpine F1 Team1m32.805s60
6Lance StrollCANAston Martin Aramco F1 Team1m33.074s53
7Charles LeclercMONScuderia Ferrari1m33.247s64
8Fernando AlonsoESPAston Martin Aramco F1 Team1m33.385s77
9Oscar PiastriAUSMcLaren F1 Team1m33.658s57
10Zhou GuanyuCHNStake F1 Team Kick Sauber1m33.871s62
11Logan SargeantUSAWilliams Racing1m33.882s21
12George RussellGBRMercedes AMG Petronas F1 Team1m34.109s121
13Yuki TsunodaJPNVisa Cash App RB F1 Team1m34.136s64
14Valtteri BottasFINStake F1 Team Kick Sauber1m34.431s68
15Alex AlbonTHAWilliams Racing1m34.587s40
16Esteban OconFRABWT Alpine F1 Team1m34.677s60
17Kevin MagnussenDENMoneyGram Haas F1 Team1m35.692s66
18Nico HulkenbergGERMoneyGram Haas F1 Team1m35.906s81

Read More