Ten Kate Yamaha Rekrut Leonardo Taccini untuk WorldSSP 2022
Leonardo Taccini secara resmi akan bergabung dengan Dominique Aegerter di Ten Kate Yamaha untuk musim WorldSSP 2022.
Pembalap Italia, yang mendapat kesempatan debut bersama tim untuk menggantikan Galang Hendra Pratama di San Juan, dijadwalkan untuk ambil bagian dalam musim penuh WorldSSP pertamanya.
Meski Yamaha R6 dari Ten Kate adalah salah satu paket terbaik di WorldSSP, pembalap 19 tahun itu akan menghadapi tantangan terberat dari pembalap mana pun karena rekan Aegerter benar-benar mendominasi Galang Hendra sepanjang musim 2021.
"Ten Kate Racing adalah kesempatan besar bagi saya, dengan mereka saya bisa menunjukkan potensi saya yang sebenarnya," tambah Taccini. "Mereka adalah salah satu tim terbaik di paddock Supersport dan telah membuktikannya berkali-kali.
"Mereka tidak hanya menjadi juara dunia bersama Dominique Aegerter tahun lalu, tetapi juga memenangkan gelar untuk kesepuluh kalinya. Saya akan melakukan segalanya untuk membayar kepercayaan yang diberikan kepada saya dengan hasil yang kuat."
Dengan Taccini memastikan tempat di grid WorldSSP 2022, saat ini hanya tiga posisi yang tersisa untuk Galang Hendra dan pembalap lainnya.
Pembalap Indonsesia itu dirumorkan akan bergabung bersama Kallio Racing bersama Patrick Hobelsberger, sementara GMT94 Yamaha mencari sosok rekan setim Jules Cluzel, kemungkinan kembali diisi Valentine Debise. Sementara untuk posisi di Kawasaki Orelac, Raffaele De Rosa berada di posisi terdepan.
Berbicara tentang tambahan baru untuk tim Ten Kate-nya, Manajer Tim Kervin Bos mengatakan: "Leonardo telah menunjukkan bakatnya dengan menempati posisi kesebelas di Argentina.
"Dia membawa banyak energi ke dalam kotak kami, dan yang sangat penting bagi kami, dia semakin cepat di setiap sesi. Dengan dia, kami memiliki pembalap muda dan berbakat di tim, kami akan bersenang-senang."